4 Pipa PVC Terbaik di Indonesia 6 Keuntungan Pipa PVC untuk Kebutuhan Saluran Air

4 Pipa PVC Terbaik di Indonesia

Pipa PVC adalah singkatan dari PolyVinyl Chloride, yaitu jenis pipa plastik yang memiliki beberapa kelebihan seperti tahan panas, dingin, dan tahan korosi. Lebih dari 80 tahun ia digunakan dan dipercaya oleh seluruh dunia dalam urusan perpipaan.

Pipa PVC sangat kuat dan tahan lama, lebih kuat daripada pipa logam. Selain itu ia tahan korosi, ekonomis, dan kuat. Karena alasan itu ia sering digunakan dalam pembuatan saluran limbah, saluran air, dan irigasi. Ia tersedia dalam berbagai ukuran dan ketebalan. Untuk mencari pipa PVC terbaik, ini juga tergantung pada merknya. Berikut ini adalah beberapa pipa PVC terbaik di Indonesia yang dapat Anda beli di tempat kami.

Pipa PVC Terbaik di Indonesia

1. Rucika

Orang-orang mungkin lebih banyak mengenal Rucika daripada merk lain karena sudah malang-melintang di iklan televisi kita. Salah satu hal yang paling diunggulkan dari pipa ini adalah ia tahan kontaminasi bahan kimia sehingga bisa digunakan pada kondisi asam dan basa. Selain itu, ada beberapa kelebihan lain:

  • Tahan dari paparan sinar matahari
  • Memiliki dua tipe pipa, yaitu AW (pipa PVC paling tebal) dan tipe D (pipa PVC dengan ketebalan standar. Harganya lebih terjangkau)
  • Bebas korosi hingga 30 tahun
  • Pipa multi fungsi
  • Ramah lingkungan dan lain sebagainya

2. Alderon

Ia menjadi salah satu merk pipa PVC terbaik yang banyak dipercayai orang-orang, harganya kompetitif, berkualitas dan teruji tahan lama. Alderon menjadi salah satu produk dari PT Unipack Plasindo yang memiliki banyak ragam keunggulan. Berikut adalah di antaranya:

  • Pipa PVC tanpa timbal, sehingga baik untuk kesehatan
  • Memiliki beberapa tipe klasifikasi seperti: AW, D, C dan Conduit
  • Tahan lama dan ramah lingkungan
  • Tidak mudah pecah
  • Bisa mereduksi pengaruh dari sinar cahaya matahari atau sinar UV

3. Supralon

Supralon memiliki beberapa produk yang fokus pada urusan pipa PVC. Seperti menghadirkan pipa PVC untuk air bersih dan limbah. Yang pastinya dalam pembuatan pipa-pipa tersebut, mereka selalu berpatokan pada standar SNI dan ISO. Sehingga kualitas dan keamanannya sudah pasti terjamin.

  • Fleksibel atau kelenturannya tinggi
  • Tahan terhadap panas, benturan dana abrasi. Ia sering dipakai untuk saluran pipa di dasar laut
  • Mengurangi penggunaan sambungan
  • Tahan korosi dan ketahanannya bagus

4. Triliun

Pipa yang dibuat khusus untuk proyek konstruksi, cocok bagi Anda yang mencari pipa dengan spesifikasi teknik tinggi. Standar produksi pipa & fitting uPVC Trilliunbasics telah menempuh standar ISO 9001 : 2008, membuktikan bahwa produk pipa telah melewati proses uji kualitas. Adapun beberapa keunggulan apabila memakai pipa PVC dafi Triliun:

  • Kuat dan tahan lama
  • Tahan korosi, bahan kimia, api, dan tahan pada pertumbuhan bakteri
  • Diproses memakai teknologi tinggi dari Eropa
  • Dikerjakan oleh tenaga ahli
  • Bersifat insulator, atau tidak mengalirkan listrik. Maksudnya, muatan listrik tidak dapat lewat dengan bebas, sehingga menjadikannya hampir mustahil untuk menghasilkan arus listrik dengan pengaruh medan listrik

Itulah beberapa merk pipa PVC terbaik yang dapat mulai Anda pertimbangkan untuk memakai yang mana. Untuk urusan perpipaan, usahakan lakukan semaksimal mungkin. Cari yang benar-benar berkualitas, agar tidak menimbulkan beban biaya di masa mendatang karena kerusakan tiba-tiba. Hubungi kami untuk konsultasi mengenai pipa pvc.

banner-hargapipapvc