Untuk menjadikan sebuah rumah layak huni, semuanya harus dirancang serta ditata dengan baik. Termasuk soal menata sistem saluran air, yang biasanya terdiri dari dua subsistem. Yakni subsistem membawa air bersih dan yang lainnya adalah untuk mengeluarkan air limbah rumah tangga.
Bicara soal sistem saluran air, salah satu komponen saluran air yang harus diperhatikan adalah penggunaan jenis pipa untuk air yang tepat. Saat ini, sudah banyak dijual di pasaran berbagai jenis pipa air dengan kelebihannya masing-masing, salah satunya adalah pipa PVC.
Keunggulan dan Manfaat Pipa PVC
- Anti Karat
Perlu diketahui bahwa pipa PVC ini tidak menimbulkan karat yang disebabkan oleh air laut atau bahan kimia.
- Sanitasi
Perlu diketahui bahwa harga pipa pvc ini tidak beracun dan tidak merubah rasa maupun warna dari semua cairan yang melaluinya. Tentunya hal ini sangat baik anda gunakan sebagai saluran air bersih dan air minum.
- Ringan
Bobot pipa pvc ini cukup ringan sekitar kurang lebih 1/5 dari berat pipa besi atau sekitar 1,42 gram.
- Tidak Menghantarkan Api
Pipa PVC ini tidak menghantarkan api sehingga ketika terbakar titik nyala api tidak akan merembet ke bagian yang lainnya. Bahkan, titik nyala api tersebut akan padam dengan sendirinya.
- Permukaan Yang Licin
Dengan tekstur permukannya yang licin, pipa PVC ini bisa memberikan manfaat lainnya bagi penggunanya, diantaranya adalah kecepatan aliran air konstans, tidak menimbulkan endapan kotoran, tidak mudah tergerus benda yang tajam, dan tahanan aliran yang kecil.
Kegunaan Pipa PVC
Adapun kegunaan dari pipa PVC ini adalah sebagai saluran pasokan air bersih dan saluran air kotor/buangan, pelindung kabel litrik yang dipasang di dinding rumah/tanah yang tidak akan berkarat akibat pengaruh cuaca dan alam.
- Pemakaian Tekanan Tinggi
Dalam kategori ini bisa digunakan sebagai saluran pasokan air minum, irigasi, saluran bahan kimia, dan sprinkler.
- Pemakaian Tekanan Menengah
Dalam kategori ini bisa digunakan sebagai saluran pasokan air minum, irigasi, pembuangan dan venting pada bangunan.
- Tekanan Rendah
Dalam kategori ini bisa digunakan untuk selokan, pembuangan limbah, pembuangan bahan kimia pada jalan raya, air hujan, dan Telkom (Telkom Duct Sistem).
Rekomendasi Pipa PVC
Setelah mengetahui manfaat dan kegunaan pipa PVC, selanjutnya adalah akan kami perkenalkan kepada anda pipa PVC dari berbagai merek sebagai rekomendasi.
- Vinillon
Pipa PVC Vinillon ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang tinggal di daerah bercuaca ekstrem. Pasalnya, produk yang satu ini memiliki kualitas kekuatan pipa yang baik untuk dijadikan aliran air dengan berbagai kondisi cuaca. Bahkan, pipa jenis ini juga dapat dijadikan saluran untuk senyawa gas.
Selain itu, kualitasnya sudah dijamin dengan adanya sertifikasi SNI yang dimilikinya. Pipa PVC Vinillon terdiri dari dua jenis, yakni PVC C dan PVC AW yang masing-masing mempunyai tipe ukuran dan harga yang berbeda.
- Pacivic
Salah satu kelebihan dari pipa PVC Pacivic adalah harganya yang relatif lebih murah dibandingkan jenis pipa PVC lainnya. Kelebihan lainnya dari pipa PVC Pacivic adalah anda tidak hanya dapat menggunakannya sebagai aliran air saja, akan tetapi juga bisa dimanfaatkan sebagai media tanam hidroponik.
Selain itu, pipa PVC daru Pacivic ini memiliki dua jenis pipa yang ditawarkan, yakni PVC Pacivic D dan AW. Kedua jenis pipa tersebut masing-masing memiliki tipe ukuran yang berbeda-beda. Harganya pun beragam sesuai dengan tipe pipanya.