Berbicara tentang pipa, Anda tidak akan asing dengan pipa PVC. Salah satu jenis pipa yang saat ini banyak digunakan untuk rumah atau bangunan lain.
Namun perlu diketahui, PVC bukanlah pipa yang jenisnya cuma satu. Dia punya banyak. Sebut saja uPVC, PVC tipe AW, PVC tipe D, terus ini juga ada pipa Exoplas PVC-O dari produk milik Rucika.
Apa Itu Pipa Rucika Exoplas PVC-O?
Adalah produk dengan sistem perpipaan yang menggunakan standar SNI (Standar Nasional Indonesia). Kalau di dunia pipa, standarnya itu bisa dari JIS, ISO, ASME, DIN, ASTM dan lain-lain. Masing-masing negara punya standarnya sendiri, dan di Indonesia, SNI adalah standar yang ditentukan dari negara Indonesia.
Baca Juga : Jenis Pipa PVC yang Tepat Sesuai Kebutuhan Saluran Air Rumah
Pipa Exoplas menjadi pipa berstandar SNI yang dipercaya untuk penyaluran air bersih bertekanan yang memiliki karakteristik istimewa. Pipa ini terbuat dari bahan uPVC (unplasticized Polyvinyl Chloride) yang metode pembuatannya berorientasi pada Biaxial (stretching) yang berguna untuk meningkatkan performa pipa termoplastik.
Keunggulan Pipa Rucika Exoplas PVC-O
Soal ketahanan tidak perlu dipertanyakan lagi. Jika memakai material uPVC, dia bisa awet sampai 50 tahun jika dijaga dengan baik. Anti pecah, anti korosi, lentur, ringan dan mudah dipasang.
Tapi bukan itu saja, pipa Exoplas PVC-O berstandar SNI ini juga:
1. Ukurannya Lebih Besar daripada Pipa PVC Biasa
Menggunakan design stress sampai 28 MPa atau 2x lipat lebih besar dari pipa PVC biasa yang membuat ketahanan pressure meningkat. Lalu bagian ketebalannya sama dengan ketebalan pipa PVC biasa.
2. Diproduksi dengan Metode Biaxially
Biaxially atau biaxial adalah proses produksi yang memberikan stretching dua arah, yaitu horizontal dan vertikal pada pipa. Tujuan dari metode ini adalah meningkatkan kerapatan molekul pipa sehingga pipa PVC-O lebih kuat dalam menahan benturan. Selain itu, dinding pipa PVC bisa jadi lebih tipis dibanding pipa PVC biasa pada kelas yang sama. Dinding pipa yang tipis, memberikan ruang lebih luas pada debit air yang mengalir pada pipa, dan karena dindingnya tipis, PVC-O jadi 53% lebih ringan daripada pipa plastik lainnya.
Pada proses pembuatannya ini juga ia memakai cincin karet atau rubber ring joint. Kesimpulannya, ia mudah disambung dengan pipa lain, ringan, kuat, mempunyai kemampuan impak, dan performanya tinggi karena mampu mengalirkan lebih banyak debit air.
3. Mudah dalam Pengaplikasiannya
Para aplikator atau tukang pasang pipa, tidak perlu menghabiskan tenaga dan waktu dalam proses penyambungan. Ia sangat mudah disambung dengan pipa lainnya. Mengingat dia rubber joint atau cincin karet yang memaksimalkan penyambungan tanpa harus menambahkan bahan lain seperti lem, atau melakukan proses pengelasan pada pipa.
4. Debit Air Mengalir Lebih Banyak dan Deras
Seperti yang sudah dibahas, dinding pipa lebih tipis, sehingga diameter lebih luas dan debit air yang mengalir bisa meningkat lebih banyak 20%. Lebih deras, lebih banyak dengan pipa Rucika Exoplas PVC-O ini.
Aplikasi Pipa Rucika Exoplas
Pipa Rucika Exoplas menjadi pilihan yang tepat untuk berbagai aplikasi, seperti:
- Instalasi Air Bersih
- Instalasi Air Kotor
- Instalasi Drainase
- Instalasi Gas
- Instalasi Pemanas Air
Apakah sekarang Anda mulai tertarik menggunakannya? Atau masih ingin memakai pipa PVC yang biasa-biasa saja? Yuk mulai konsultasikan kebutuhan pipa Anda dengan kami.